Dicurigai Sebagai Penculik Anak, Ternyata Orang Gila

Seorang bernama Dussalam yang kemudian diketahui alami gangguan jiwa.(bid)
Tribratanewsbangkalan. com - Saat ini isu tentang penculikan anak, benar-benar menjadi perhatian institusi Kepolisian, termasuk Polres Bangkalan telah mengambil beberapa langkah untuk menekan pengaruh negatif sehingga mempengaruhi perilaku masyarakat.

Beberapa upaya petugas dari Polres Bangkalan memberikan himbauan dan menyebarkan maklumat Kapolres Bangkalan kepada masyarakat bahwa berita tentang terjadinya penculikan adalah berita bohong, yakni :
1.  Fungsi Satlantas memberikan himbauan kepada semua penumpang bus.
2.  Fungsi Sabhara melaksanakan patroli dialogis kepada semua masyarakat yang ditemui.
3.  Fungsi Satbinmas melaksanakan penyuluhan di sekolah-sekolah dan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda
4.  Semua perwira Polres Bangkalan dan Kapolsek jajaran, menjadikan momen Jum'at bersama beribadah (Jumrah) untuk menyampaikan pesan kamtibmas beruapa Maklumat Kapolres Bangkalan bahwa berita penculikan anak adalah berita bohong.
5.  Semua anggota Polwan dan Kapolsek jajaran melaksanakan kegiatan program polisi masuk sekolah pada hari Senin (Simaskosin).

Seorang pemuda bernama Dussalam, diamankan di Polsek Blega.)(bid)
Kembali terdengar isu adanya pelaku penculikan diamankan oleh warga di Kec. Jrengik Kab. Sampang yang berbatasan dengan dengan Posek Blega Kab. Bangkalan, telah mengamankan seorang laki-laki bernama Dussalam pada Kamis (23/3/2017) 23.00 Wib karena perilakunya dicurigai sebagai pelaku penculikan anak.

Karena pertimbangan keamanan terjadinya main hakim sendiri karena masyarakat sudah mulai banyak berkumpul sehingga terhadap seorang warga bernama Dussalam warga Desa Lombang Dajah Kec. Blega, oleh anggota Polsek Jrengik Sampang orang tersebut dibawa dan diserahkan ke Polsek Blega.

Setelah dilakukan konfirmasi kepada pihak keluarga dan kepala Desa Lombang Dajah Blega, orang yang diamankan bernama Dussalam tersebut, dikenal sebagai orang yang perilakunya kurang waras sehingga dapat dimaklumi. Kapolsek Blega AKP Hartanta, SH menjelaskan bahwa, "Dussalam di desanya Lombang Dajah Blega memang dikenal sebagai warga yang terganggu kesehatan jiwanya, diminta kepada pihak keluarganya agar tidak berkeliaran mengganggu ketertiban umum, "tuturnya.(bid)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU