Pergi Tanpa Pamit, Ditemukan Meninggal di Dalam Sumur

Proses Evakuasi Korban Oleh Warga 
Tribratanewsbangkalan.com - Nurhasanah (30) warga asal Dusun Karang, Desa Maneron, Kecamatan Sepulu, Kabupaten Bangkalan meninggal dunia setelah terjebur kedalam sumur pada Sabtu (16/9/2017) sekitar pukul 07.50 WIB. Korban yang menderita penyakit kejiwaan sejak kecil ini meninggalkan rumahnya sekitar pukul 01.30 WIB tanpa sepengetahuan keluarga.

Keluarga korban yang belum mendapati keberadaan korban hingga pagi hari, akhirnya melakukan pencarian dengan dibantu oleh warga. Sekitar pukul 07.45 korban ditemukan mengapung didalam sumur ketika Amsak yang juga tetangga korban hendak mengambil air ke sumur. Amsak yang mendapati adanya jasad didalam sumur langsung memanggil Wahid yang juga tetangga korban sebelum akhirnya Wahid memanggil warga lainnya.
Proses Otopsi Oleh Tim Dokter dari Puskesmas Sepulu Terhadap Korban
Alhasil, setelah jasad diangkat dari dalam sumur ternyata jasad tersebut adalah Nurhasanah. Anggota Polsek Sepulu membaa jasad Nurhasanah ke Puskesmas untuk dilakukan pemeriksaan dokter untuk mengetahui kemungkinan penyebab meninggalnya korban.

Kapolsek Sepulu AKP Gatot Eko Purwanto melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan AKP Bidarudin, SH. mengatakan "Terhadap jasad Nurhasanah hanya dilakukan pemeriksaan luar saja oleh dokter karena pihak keluarga korban keberatan untuk dilakukan otopsi dan dapat menerima bahwa itu adalah musibah ". (Fir)




Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU