FKUB Bangkalan Bahas Kerawanan Sosial Menjelang Pilkada 2018

Rapat Forum Komunikasi Umat Beragama di RM Tera' Bulan Bangkalan.
Tribratanewsbangkalan.com - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bangkalan mengundang para tokoh lintas agama untuk berkumpul di Rumah Makan Tera' Bulan melakukan rapat konsolidasi membahas masalah-masalah sosial, pada Selasa (27/2/2018).

Dari perkiraan undangan 30 orang,  ternyata hanya 20 undangan yang hadir di lokasi  dan sambutan pertama langsung dibuka oleh Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Drs. H Zainal Abidin, MPd antara lain mengatakan bahwa, "Maksud dan tujuan pertemuan ini, untuk mendapatkan solusi terbaik dari beberapa maslah sosial yang dihadapi saat ini, " Ujarnya.

"Kita berharap Forum Komunikasi Umat Beragama dapat menjadi sponsor inspirasi terciptanya keamanan, ketertiban dan kelancaran proses tahapan Pilkada damai di Kabupaten Bangkalan, "Ujar Drs. H Zainal Abidin.

Masalah-masalah sosial menjelang Pilkada di Kabupaten Bangkalan yang dimaksud perlu mendapat solusi antara lain terkait peredaran narkoba yang sudah dikategorikan lampu merah, teror orang gila terhadap tokoh ulama/agama, serta jangan mudah terprovokasi oleh berita media sosial yang belum pasti kebenarannya. 

Menanggapi masalah-masalah tersebut, Kapolres Bangkalan AKBP Anissullah M.Ridha, SIK, SH, MH menjelaskan bahwa, "Polres Bangkalan telah melakukan upaya-upaya dalam menekan penyalahgunaan narkoba. Sedangkan unit patroli Sabhara setiap hari mewaspadai orang-orang yang mengalami gangguan jiwa (orang gila) serta Patroli Jama'ah.

Sedangkan masukan dari perwakilan Forum Komunikasi Umat Bergama lainnya meminta agar menyampaikan buah pikiran FKUB kepada Bupati terpilih nantinya. Kegiatan rapat konsolidasi FKUB kemudian diakhiri dengan foto bersama. (bid)




Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU