Antisipasi balap liar dan laka lantas. Piket jaga Polsek Galis Polres Bangkalan susuri jalan raya Galis


 

Tribratanewsbangkalan.com.Polres Bangkalan - Polsek Galis,Untuk meningkatkan dan menciptakan situasi kamtibmas wilayah hukum Polsek Galis agar senantiasa aman dan kondusif, maka sangat diperlukan adanya Kegiatan patroli kewilayahan dari anggota Polsek Galis. Kegiatan patroli merupakan salah satu upaya dari kepolisian dalam upaya mencegah terjadinya curat, curas dan curanmor, serta balap liar Rabu, (30/06/21)

Pada kesempatan hari ini, anggota Polsek  Galis melaksanakan kegiatan patroli sore hari sembari menyampaikan himbauan kamtibmas guna memberikan rasa aman dan nyaman dan menghimbau agar selalu menggunakan masker. Selain perihal tersebut, petugas juga mengantisipasi terjadinya balap liar. Sesekali petugas berhenti di titik rawan laka untuk melaksanakan pengaturan arus lalin guna menghindari terjadinya laka lantas dan adanya balap liar.

Patroli tersebut dilakukan juga bertujuan untuk cipta kondisi pasca pilkades di desa Paterongan. Petugas menyusuri jalan setiap desa dan berhenti di salah satu obyek vital yaitu SPBU Paterongan untuk mengetahui situasi sekitar dengan tujuan agar warga tidak merasa was was terhadap gangguan Kamtibmas yang kerap muncul pasca Pilkades.

Bahwa tugas utama anggota Polsek Galis adalah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan berbagai kegiatan kepolisian, di antaranya dengan rutin menggelar patroli wilayah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat."Ujar Kapolres Bangkalan AKBP ALITH ALARINO, SIK melalui kapolsek Galis IPTU BAGUS SETIOKO DARMAWAN, SH. (Tri_Gls)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU