BKTM Polsek Arosbaya Ingatkan Prangkat Desa Lajing Berikan Pelayanan Terbaik Pada Warganya



Tribratanewsbangkalan.com - Polres Bangkalan - Polsek Arosbaya,. Bhabinkamtibmas Polsek Arosbaya Polres Bangkalan Aipda Ismail dalam rangka menumbuhkan soliditas  antara tiga pilar tingkat desa dalam hal ini Polri dengan pemerintah desa Bhabinkamtibmas desa lajing ini selalu melaksanakan sambang ke Balai desa binaanya guna kordinasi terkait Harkamtibmas agar desa binaanya selalu aman dan kondusif, Selasa (31/08).

Adapun yang menjadi tujuan dilaksanakan sambang tersebut untuk meningkat kordinasi dengan pemerintah desa guna mengetahui apa yang  sedang  terjadi di wilayah desanya terkait kamtibmas serta menggali informasi-informasi serta harapan-harapan warga masyarakat  tentang kamtibmas,serta Tugas Polri  yang  bisa dilakukan bersama warga  masyarakat,sehingga keberadaan Bhabinkamtibmas di desa bisa membantu warga dalam rangka untuk memberikan pelayanan terbaik  di desa binaanya.

Selain kordinasi Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat desa binaan melalui perangkat desa seperti mengajak warga masyarakat melalui perangkat  untuk  bersama-sama  Polri tetap tanggap dan kritis terhadap adanya orang-orang  asing yang  tidak dikenal dan mencurigakan untuk di laporkan kepada Kepala desa maupun Bhabinkantibmas agar bila ada masalah sekecil apapun segera dapat diketahui dan bisa di selesaikan dengan baik. (Hms_baya)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU