Kapolsek Kokop Polres Bangkalan Sosialisasikan Penyuntikan Vaksin Covid 19 Di Ponpes Bustanul Arifin

 

 

Polres Bangkalan – Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 di Kec. Kokop Kab. Bangkalan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Polsek Kokop Polres Bangkalan melaksanakan kegiatan sosialisasi dan himbauan kepada pengasuh, santriwan dan santriwati ponpes Bustanul Arifin Kec. Kokop Kab. Bangkalan.

Pada hari ini Rabu (28/9/2021) Kapolsek Kokop Iptu Muhaimin, SH selaku penanggung jawab melaksanakan giat sosialisasi pelaksanaan vaksin Covid-19 kepada pengasuh, santriwan dan santriwati Bustanul Arifin didesa Tramok kec Kokop kab Bangkalan kec Kokop kab Bangkalan. Pada kesempatan sosialisasi tersebut digunakan oleh kapolsek kokop Iptu Muhaimin, SH untuk menyampaikan himbauan bahwa vaksinasi Covid-19 ini aman dan halal dan sudah di ujikan kepada tenaga kesehatan, TNI-POLRI serta petugas layanan publik.


Tidak lupa dalam kesempatan tersebut Kapolsek Kokop Iptu Muhaimin, SH juga mensosialisasikan kepada masyarakat untuk patuh dan taan protokol kesehatan 5M untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kec. Kokop ini pada khususnya dan Kab Bangkalan pada umumnya.


Kapolsek Kokop Iptu Muhaimin, SH mengatakan “kegiatan sosialisasi ini di laksanakan untuk menyampaikan vaksin covid-19 ini halal dan aman serta memberikan himbauan protokol kesehatan secara disiplin dalam mencegah Covid-19 di Kec. Kokop Kab. Bangkalan.” Ujarnya.


(icha)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU