Kapolres Bangkalan Isi Materi Seminar Kemahasiswaan di UTM, Ini Yang Disampaikan

 


Polres Bangkalan - Kepala Kepolisian Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. berkenan menjadi salah satu nara sumber dalam acara seminar kemahasiswaan dalam rangka Penyambutan Mahasiswa Inbound Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 Universitas Trunojoyo Madura dengan tema 'Menjadi Taretan Nusantara, Bertukar Sementara Bermakna Selamanya' di lantai 10 gedung  Universitas Trunojoyo Madura, Selasa (20/02/2024). 

Dalam acara kali ini, AKBP Febri menyampaikan sejumlah point penting termasuk bagaimana menjaga silaturahmi sebagai satu kesatuan anak muda yang punya mimpi untuk Indonesia. Disamping itu, AKBP Febri juga memberikan resep bagaimana menjaga Kamtibmas dengan baik. 

"Temen temen mahasiswa disini silahkan bertukar ide dan pikiran yang bisa membuat progres penting untuk Indonesia Maju. Apalagi, disini ada 44 Universitas berbeda dari seluruh penjuru negeri. Perbedaan yang melekat itu hanyalah warna sebagai simbol temen temen adalah Bhineka Tunggal Ika. Tapi, disinilah seninya. Dengan beragam latar belakang, ini akan menjadi pertukaran mahasiswa yang luar biasa. Menambah wawasan seni budaya itu sangat bagus," ujar AKBP Febri. 

Pihaknya menambahkan, Kepolisian dalam hal ini Polres Bangkalan telah bekerja keras dan bersinergi dengan berbagai lembaga maupun elemen masyarakat, tak terkecuali kalangan mahasiswa untuk mewujudkan Kabupaten Bangkalan yang senantiasa aman dan nyaman.

"Rasio polisi dengan masyarakat di Bangkalan ini masih jauh dari kata ideal. Oleh sebab itu, kami tidak bisa bekerja sendiri. Diperlukan dukungan dan pern serta dari seluruh masyarakat termasuk para mahasiswa," imbuh sang Kapolres. (Red/Hum)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Satlantas Polres Bangkalan Lakukan Pembinaan & Penyuluhan Etika Berlalu Lintas di Terminal & Pasar

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU