Satlantas Polres Bangkalan Atur Lalin Cegah Kemacetan Dampak Truk Terguling di Depan RM Bebek Sinjay

 


Polres Bangkalan - Satlantas Polres Bangkalan membantu evakuasi truk terguling sejak tadi pagi di depan RM Bebek Sinjay, pada Selasa pagi hingga siang ini (19/03). Truk pun berhasil di evakuasi menggunakan alat berat sekitar pukul 13.00 WIB baru saja. 

Nampak personel Satlantas Polres Bangkalan mengatur lalu lintas dan juga mengurai arus kendaraan dari dua arah baik dari Bangkalan menuju arah Timur maupun sebaliknya. Contra flow atau pemberlakuan buka tutup jalan sempat dilakukan untuk mengantisipasi menumpuknya kendaraan dari dua arah.

Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Grandika Indera Waspada, S.I.K., M.I.K. menjelaskan jika pihaknya telah berada di TKP Sejak pagi tadi, tak lama setelah truk terguling. 

"Personel kami siagakan sejak pagi tadi untuk mengurai arus lalu lintas hingga siang tadi. Alhamdulillah saat ini, arus lalu lintas sudah mulai kembali normal, dan pengguna jalan bisa menikmati kembali perjalanan mereka dengan aman dan nyaman," pungkas AKP Grandika. (Red)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Satlantas Polres Bangkalan Lakukan Pembinaan & Penyuluhan Etika Berlalu Lintas di Terminal & Pasar

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU