Commander wish pam pagi Polsek Galis Polres Bangkalan


Tribratanewsbangkalan.com. Polres Bangkalan - Polsek Galis,Untuk menjaga stamina, sudah layaknya apabila setiap orang melakukan olahraga begitu juga yang dilakukan oleh Aiptu H. Akh Jupri yang berolahraga dengan caranya yaitu melakukan pengaturan laulintas, Jumat (30/06/21)

Setiap pagi, petugas setengah baya ini selalu rapi berseragam lengkap dan berdiri di tengah jalan. Dalam rangka untuk mencegah terjadinya laka lantas, petugas Polsek Galis terus berupaya melakukan upaya upaya preventif dengan melaksanakan pengaturan arus lalin di depan pasar Galis. Perihal tersebut dilakukan sebagai pengganti olah raga yang dilakukan kebanyakan orang "yang penting badan selalu gerak" ucap Jupri. Sesekali Jupri terlihat menyeberangkan warga yang akan pergi ke pasar sembari memberikan Binluh terkait kiat kiat untuk memutus penyebaran Covid 19 yaitu dengan 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi Mobilitas diluar rumah) serta tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan yang mendesak. Meskipun hari masih pagi dan belum banyak warga masyarakat yang beraktifitas, Anggota Polsek Galis selalu melaksanakan kegiatan tersebut sebagai salah satu bentuk pelayanan terhadap masyarakat.

Pengaturan arus lalin selalu dilaksanakan anggota Polsek Galis sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat dan sekaligus melaksanakan sosialisasi Protokol Kesehatan kepada masyarakat guna memutus penyebaran Covid 19."Ujar Kapolsek Galis IPTU BAGUS SETIOKO DARMAWAN, SH. (Tri_Gls)

Postingan populer dari blog ini

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Jum'at Pagi, Waka Polres Pimpin Apel di Mapolres

Hari Kedua, Polres Bangkalan dan BKO Brimob Polda Jatim Amankan Rekapitulasi Suara di KPU